Contoh Soal Sejarah Kebudayaan Dunia (Bagian III)

Contoh Soal Sejarah Kebudayaan Dunia (Bagian III)
Contoh Soal Sejarah Kebudayaan Dunia (Bagian III)

Postingan ini adalah lanjutan dari contoh soal sejarah kebudayaan dunia (bagian II) yang telah saya publikasikan sebelumnya. Baiklah langsung saja pada inti postingan kali ini yaitu contoh soal sejarah yang dapat sobat simak di bawah ini :

Contoh Soal Sejarah Kebudayaan Dunia (Bagian III)



1.      Kepercayaan bunga Mesir kuno adalah polytheis dengan memuja dewa utamanya adalah...

(A)       dewa Isis
(B)       dewa Olympus
(C)       dewa Amon-Ra
(D)       dewa Osiris
(E)       dewa Homerus

2.      Ilmu kedokteran di Mesir ternyata dikenal pula. Di negeri ini ada beberapa aliran kedokteran antara lain, kecuali :

(A)       aliran yang menyembuhkan penyakit dengan obat-obatan
(B)       aliran yang mengutamakan penyembuhan secara gaib
(C)       aliran yang menggunakan anatomis
(D)       aliran yang berdasarkan pengetahuan tentang tubuh manusia
(E)       aliran yang menyembuhkan penyakit dengan mumia

3.      Pada waktu Mesir dikuasai oleh Yunani dari dinasti Ptolomeus, raja yang terakhir adalah...

(A)       Alexander Agung
(B)       Pompeyus
(C)       Nebukadznesar
(D)       Julius Agustinus
(E)       Ratu Cleopatra

4.      Ilmu perbntangan (astronomi) telah dikenal oleh berbagai kehidupan kebudayaan kuno dan terutama diabdikan untuk kepentingan...

(A)       meperluas bidang keagamaan
(B)       mengatur jalannya pemerintahan
(C)       menentukan arah mata angin
(D)       memperdalam ilmu pengetahuan
(E)       menepatkan perhitungan waktu

5.      Kerajaan Romawi berhasil menguasai negeri-negeri dan bangsa-bangsa di sekitar laut Tengah beberapa abad lamanya. Hal tersebut disebabkan karena : 

(A)       melaksanakan agresi dan eksploitasi
(B)       melaksanakan politik devide et impera
(C)       meluaskan unsur kebudayaan Romawi
(D)       mempunyai armada angkatan laut yang kuat
(E)       menyebarkan agama Romawi
6.      Bangsa Romawi banyak mewariskan kepada dunia Barat terutama dalam bidang : 

(A)       militer dan kebudayaan
(B)       kesenian dan hukum
(C)       hukum dan ketatanegaraan
(D)       kebudayaan dan kesenian
(E)       hukum dan kebudayaan

7.      Setelah perang Yunani-Persia berakhir, maka Athena berhasil membuktikan diri bahwa:

(A)       kepemimpinanya di seluruh Yunani membawa kemenangan yang cukup
            meyakinkan
(B)       Athena merupakan polis terpadat jumlah penduduknya
(C)       angkatan darat Athena merupakan angkatan terkuat di seluruh Yunani
(D)       Athena merupakan bagian dari polis-polis yang lain.
(E)       angkatan perangnya terkuat di seluruh Yunani

8.      Perang besar antara Romawi dengan Kartago disebabkan oleh : 

(A)       perebutan pengaruh di laut Tengah
(B)       adanya perbaedaan agama antara Romawi dan Kartago
(C)       perebutan pulau Sisilia yang merupakan lumbung gandum terbesar
(D)       Kartago ingin menguasai seluruh Romawi
(E)       Romawi hendak menjadikan Kartago sebagai negar bagian Romawi

9.      Akibat penyerbuan Iskandar Zulkarnain ke Asia Barat, terjadilah aa yang disebut dengan hellenisme, yaitu: 

(A)       ajaran dari Iskandar Zulkarnain tentang hak-hak asasi manusia
(B)       usaha mengasimilasikan bangsa Eropa dengan bangsa Asia
(C)       perpaduan kebudayaan Yunani dengan kebudayaan Asia Barat
(D)       susunan ketatanegaraan Yunani dengan kebudayaan Asia Barat
(E)       terjadinya pertempuran yang cukup dahsyat di laut Tengah

10.  Daerah Mesopotamia merupakan daerah yang subur, terletak antara sungai Eufrat dan Tigris. Daerah ini lebih terkenal dengan sebutan : 

(A)       tanah yang subur
(B)       daerah matahari terbit yang subur
(C)       pintu serambi Mekah
(D)       tanah tantangan dan jawaban
(E)       daerah bulan sabit yang subur
  
Kunci Jawaban untuk soal-soal di atas dapat sobat lihat pada tautan di bawah ini:

Kunci Jawaban Contoh Soal Sejarah Kebudayaan Dunia (Bagian III)
Kunci Jawaban

Jika sobat tertarik untuk mengasah pengetahuan sejarah kebudayaan dunia lebih jauh lagi, sobat dapatmelanjutkannya pada contoh soal kebudayaan dunia bagian IV

Demikian yang dapat saya bagikan kepada sobat terkait contoh soal sejarah kebudayaan dunia (bagian III). Selalu ingat pesan Bung Karno, "Jangan Sekali-kali melupakan Sejarah". Oleh karena jangan bosan untuk terus belajar sejarah yah sobat. Semoga postingan ini bermanfaat bagi sobat dan terima kasih atas kunjungannya.

Salam Historia

Referensi :
 

Untung Sudarmaji. 1989. Latihan Soal-soal Dan Kunci Jawaban Sejarah Dunia. Jakarta: Erlangga   
LihatTutupKomentar